AMUNTAI, metro7.co.id – TMMD ke-120 Tahun Anggaran 2024 Wilayah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) resmi ditutup, Jum’at (7/6).

Penutupan dilakukan Kasdam VI/Mulawarman Brigjen TNI Bayu Permana, dihadiri Dandim 1001/HSU-BLG Letkol Kav Gunantyo Ady Wiryawan, Kapolres HSU AKBP Meilki Bharata, Sekretaris Daerah (Sekda) HSU H Adi Lesmana, sejumlah kepala SKPD dilingkungan Pemkab HSU serta tamu undangan.

Kasdam menyampaikan, bahwa rancangan kegiatan TMMD di HSU dinyatakan sudah selesai secara keseluruhan baik fisik dan non fisik.

“Hari ini saya menutup kegiatan TMMD ke-120 tahun anggaran 2024 di HSU,” ujarnya.

Adapun kegiatan TMMD ini terdiri dari kegiatan fisik dan non fisik, diantaranya peningkatan kapasitas jalan, pembangunan posyandu, kemudian rehab gudang penyimpanan padi, dan sumur bor air bersih.

“Kita harap jalan yang sudah dilakukan pengerasan selanjutnya dapat di aspal sehingga manfaatnya dapat dirasakan masyarakat,” ungkapnya.

Sementara Dandim 1001/HSU-BLG Letkol Kav Gunantyo Ady Wiryawan melaporkan, bahwa program TMMD ke-120 merupakan Operasi Bhakti TNI dalam rangka meningkatkan kesejahteraan rakyat.

Kegiatan ini melibatkan sejumlah pihak, baik Pemda, Polri dan Instansi serta masyarakat setempat. Adapun tujuan dilaksanakannya TMMD ini adalah untuk membantu pemerintah daerah guna meningkatkan akselerasi pembangunan di daerah dalam membangun insfrastruktur serta membuka daerah yang terisolir guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“TMMD ini juga menjadi wadah agara terpeliharanya Kemanunggalan TNI- Rakyat,” pungkasnya.

Pada penutupan TMMD ke-120 Kodim 1001/HSU-BLG ini juga dilaksanakan operasi pasar murah, dan makan kue gratis untuk masyarakat umum. ***