Usai Nyoblos di TPS 01 Hilir Muara, Bupati Sayed Jafar Pantau Sejumlah TPS
KOTABARU, metro7.co.id – Bupati Sayed Jafar, bersama Istri Fatma Idiana dan kedua anaknya, menggunakan hak pilihnya, di TPS 01, Desa Hilir Muara, Kecamatan Pulau Laut Sigam, Rabu (14/02/2024).
Bupati tiba di TPS 01 sekitar pukul 09.45 wita, sembari menyapa warga langsung mengantri untuk menuju KPPS untuk mengambil surat suara lalu menuju bilik suara.
TPS 01 Hilir Muara ini terdapat 225 pemilih dengan jumlah pemilih laki-laki 109 dan perempuan 116 orang.
“Pada pagi ini kami melaksanakan kewajiban sebagai warga negara Indonesia untuk memilih pada Pemilu 2024,” ucap Sayed Jafar.
“Tentunya kita berharap dengan pemilihan secara serentak ini untuk tetap menjaga kondusif, terutama di daerah kita di Kotabaru. Apapun hasilnya nanti bahwa inilah pilihan hak warga Negara Indonesia yang menggunakan haknya,” ujarnya
Bupati tetap menghimbau agar seluruh pihak dan masyarakat bekerja sama menjaga kondusif, baik saat pencoblosan maupun sesudahnya di wilayah masing-masing.
“Himbauan kepada masyarakat, untuk menggunakan haknya masing-masing, keinginan masyarakat apa, karena kita semua sama sebagai warga Negara Indonesia walaupun siapa nanti pemenangnya, kita tidak ada yang harus melebih-lebihkan baik 01, 02 dan 03 kita tetap warga Negara Indonesia. Saya bertitip pesan, siapapun yang menjadi pemenangnya agar selalu memajukan Indonesia supaya rakyat sejahtera,” tambahnya
Setelah menggunakan hak pilih, Bupati melaksanakan pemantauan ke sejumlah TPS didampingi Camat Pulau Laut Sigam, yaitu TPS 05, 06 dan TPS 10 di Kelurahan Kotabaru Hilir, TPS 11 Kelurahan Kotabaru Tengah. ***