BATULICIN, metro7.co.id — Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Tanah Bumbu Hj. Wahyu Windarti Zairullah mengungkapkan, kegiatan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) sebagai contoh mensosialisasikan hidup sehat ke masyarakat.

Demikian istri Bupati itu, saat menggelar Germas bersama TP PKK Kab. Tanbu, yang diselenggarakan di Halaman Gedung TP PKK Kapet Simpang Empat, Rabu (14/12/2022).

Hadir Ketua GOW Suci Anisa Muh Rusli, Ketua DWP Hj. Hasnah Mashude Ambo Sakka, Ketua Persit Kodim 1022 Tnb, Kejari, TP PKK Kecamatan dan undangan lainnya.

Dikutip dari radio-swarabersujud.com “Kegiatan Germas ini kita jadikan contoh untuk memasyarakatkan budaya hidup sehat, serta meninggalkan kebiasaan dan perilaku masyarakat yang kurang sehat,” ungkap Wahyu Windarti.

Untuk dapat hidup sehat, lanjut Windarti, harus memperhatikan sanitasi, mengkonsumsi air bersih, makan makanan yang bergizi. Sehingga terwujud masyarakat sehat, dan tumbuh kembang anak yang baik.

Dalam kegiatan itu, TP PKK juga menyediakan fasilitas pemeriksaan kesehatan yang didampingi oleh Dinkes Tanbu, dan menyediakan lapak sayur secara gratis.

“Saya berharap, Germas dapat mengubah paradigma dimasyarakat bahwa ketika sakit baru memeriksakan diri. Akan tetapi paradigma sehat yaitu meski tidak merasakan sakit namun tetap memeriksakan kesehatannya,” tutupnya.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Kegiatan – Ketua Pokja 4 TP PKK – Eli Irawati menjelaskan Germas merupakan salah satu program unggulan TP PKK Tanbu untuk mewujudkan keluarga sehat, tanggap dan tangguh bencana serta untuk mendukung pemerintah daerah dalam menunjang kehidupan masyarakat sehat.

“Salah satu program Germas adalah cek kesehatan masyarakat, minimal seluruh kalangan masyarakat harus memeriksakan kesehatan dirinya satu tahun sekali, dan bisa dilakukan di pos fasilitas kesehatan desa setempat secara gratis,” terangnya.

Serta mengunjungi Pos Pembinaan Terpadu Penyakit Tidak Menular (Posbindu PTM) Desa, dengan mengikuti kegiatan wawancara kesehatan jiwa, kesehatan riwayat penyakit, konseling dan cek kesehatan lainnya.