Ketua DPD Partai Demokrat Kalsel Drs. Fikrie
AMUNTAI Nakhoda Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) sekarang berada di tangan H Muhammad Zaidannor untuk periode 2012–2017 menggantikan Fahri Elhami pada Musyawarah Cabang II beberapa waktu lalu.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat Kalimantan Selatan, Drs Fikrie, Rabu (11/7/1012) lalu mengatakan bahwa Zaidannor terpilih secara aklamasi oleh 7 Pimpinan Anak Cabang (PAC).
“Pada saat persidangan berlangsung hanya nama Zaidan yang muncul, maka dari itulah sidang memutuskan untuk mengangkatnya sebagai Ketua,” jelasnya.
Zaidan sebelumnya adalah simpatisan Partai Demokrat yang berdomisili di Balangan, karena pekerjaan mencakup Balangan dan HSU.
Menurutnya, masyarakat HSU sudah melirik ke Partai democrat, terbukti dengan 3 kursi yang diperoleh oleh partainya pada saat Pemilu Legeslatif 2009 lalu.
“Sampai saat ini Partai Demokrat tetap menjalankan politik yang bersih dan santun,” jelasnya   
Ia berharap dengan Ketua yang baru ini Partai Demokrat ke depannya dapat lebih mengepakkan sayapnya lagi.
Sementara itu, Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Partai Demokrat HSU Kecamatan Amuntai Utara, Zulfinizar, Sabtu (14/7/2012) mengatakan, dengan terpilihnya Ketua DPC Demokrat HSU secara aklamasi pada Muscab II lalu, pihaknya mengatakan bahwa 7 PAC sepakat untuk memilih M Zaidannor sebagai Ketua DPC baru itu menunjukkan bahwa yang bersangkutan memang sangat pantas menduduki posisi tersebut.
“Pak Zaidan orangnya tegas dan yang paling penting beliau memiliki power yang sangat kuat sebagai Ketua, oleh karena itu kami sepakat untuk mendukung beliau,” ujar Zul.
Dari 10 PAC yang ada di HSU, hanya 3 yang abstain, sedangkan 7 PAC lainnya sepakat mendukung H M Zaidannor.
Tiga kecamatan itu adalah Kecamatan Amuntai Tengah, Kecamatan Amuntai Selatan dan Kecamatan Paminggir.
Zulfinizar yang juga anggota DPRD HSU tersebut menambahkan, untuk sementara Ketua DPC Partai Demokrat sebelumnya Fahri Elhami kemungkinan akan lebih memfokuskan dirinya sebagai anggota DPRD HSU pada fraksi Demokrat.
“Kemungkinan besar Fahri Elhami akan lebih fokus sebagai anggota DPRD HSU fraksi Demokrat,” ujarnya. Metro7/Ayie