AMUNTAI, metro7.co.id – Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Zakly Asswan melepas enam calon jamaah umroh.

Pelepasan itu dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati HSU, usai apel gabungan ASN dilingkungan Pemkab HSU, Senin (19/8/2024).

Enam jamaah ini merupakan penerima hadiah umroh dari Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) H Sahbirin Noor atau Paman Birin pada puncak peringatan Hari Jadi Kabupaten HSU.

Dikesempatan itu, Zakly berpesan, kepada calon jamaah umroh untuk bisa mendo’akan ASN lainnya agar dapat melaksanakan ibadah umroh dan haji.

“Kami mohon do’a agar ASN yang belum melaksanakan ibadah haji atau umrah diberikan kemudahan dan kemampuan untuk melaksanakannya,” kata Zakly.

Ucapan selamat juga disampaikannya kepada para calon jamaah yang akan melaksanakan ibadah umroh.

“Selamat kepada penerima hadiah umroh dari Paman Birin, mudah-mudahan diberikan kesehatan hingga pulang nanti,” cetusnya.

Diketahui, pada pelepasan calon jamaah umroh ini Pj Bupati Zakly Asswan didampingi Sekda HSU Adi Lesmana dan Kabag Kesra Abd Rohim. ***