SANGGAU, Metro7.co.id – Kebakaran hebat di pasar Balai Batang Tarang menghanguskan 10 ruko warga, Kamis (20/1).

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 15.00 Wib itu bertempat di RT 4 RW 4, Dusun Melaban, Desa Hilir, Kecamatan Balai Batang Tarang, Kabupaten Sanggau.

Danramil Balai Batang Tarang, Peltu Imam Solikin membenarkan telah terjadi kebakaran hebat di sana. “Sumber api berasal dari gudang onderdil motor milik Asang,” ungkapnya.

Masyarakat setempat berupaya bersama-sama untuk memadamkan api tersebut. “Tapi, api belum bisa dipadamkan, karena kondisi api sangat besar sehingga merambat sampai ke ruko sebelah,” bebernya.

Menurutnya, saat itu tim pemadam kebakaran Batang Tarang yang sudah berada di lokasi kejadian kebakaran meminta bantuan kepada Pemadam Tayan Hulu, Tayan Hilir, Ngabang, Parindu, PT Antam dan Sanggau, sebab merasa tak sanggup menangani api yang berkobar begitu besar.

“Api dapat dipadamkan sekitar pukul 17.00 Wib. Kerugian material diperkirakan mencapai Rp2 miliar,” tuturnya.

Sementara, Kapolsek Balai Batang Tarang, Iptu Sutono megatakan, pihaknya telah mengindentikasi data korban kebakaran tersebut.

“Yang terkena musibah adalah bangunan tempat tinggal Sali, selaku Ketua DAD Kecamatan Balai Batang Tarang, rumah dan bengkel Julianto, rumah Suwanto, rumah Suyati, ruko 2 pintu sembako Akun, warung makan Sapriansyah, rumah Saupan, jadi total 10 ruko atau rumah dari 7 orang pemilik,” ucap Kapolsek.

Dalam kejadian kebakaran tersebut, menurut Sutono tak ada memakan korban jiwa. “Hanya mengalami kerugian barang dan material saja,” pungkasnya.