Mahasiswa Muhammadiyah Malang, Lakukan Sosialisasi dan Bagi – bagi Masker di Tabalong
TANJUNG, metro7.co.id – Ditengah wabah Covid-19 yang hingga kini belum ada tanda – tanda berakhir, Mahasiswa Muhammadiyah Malang (UMM), Jawa Timur melalui program kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM), di Kelurahan Hikun Kecamatan Tanjung Kabupaten Tabalong.
Mereka melaksanakan sosialisasi tentang wabah Covid-19 dan memberikan bantuan masker secara gratis ke masyarakat.
Salah satu bentuk sosialisasinya yakni memberikan pemahaman
dan pengertian kepada masyarakat tentang bahaya Covid-19, sementara untuk anak – anak dilakukan edukasi tentang era new normal.
Mahasiswa asal Malang ini beranggotakan,
Ferdy Nanda Maulana, Irfan Rizqullah, Radina safira, M. Andre Charismanda dan Yudi Trianto dengan Dosen Pembimbing Muhammad Kamil.
Kelompok Mahasiswa PMM 72 Periode 3 ini juga memberikan sosialisasi kepada anak-anak yang ada di Kelurahan Hikun tentang pentingnya mematuhi protokol New Normal semasa Covid-19 seperti memakai masker, cuci tangan berikut cara mencuci tangan yang benar dan jaga jarak.
Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 kali yakni pada tanggal 12 – 13 Agustus 2020, dimulai dari pukul 13.00 WITA sampai dengan pukul 15.00 WITA, dilakukan oleh seluruh anggota PMM dengan menggunakan media poster.
Kegiatan sosialisasi menjelaskan mengenai Era New Normal dan skenario Pemerintah mengenai New Normal, perlengkapan yang harus disediakan dalam New Normal ketika bepergian.
Sementara itu, pada tanggal 10 – 11 agustus 2020 pembagian masker secara gratis juga dilakukan oleh para mahasiswa ini kepada masyarakat secara menyeluruh baik kepada anak – anak didik, seperti di TPQ dan bahkan kepada lapisan masyarakat diberikan secara door to door.
Hal ini terlihat di RT 01, Kelurahan Hikun dimana kelompok Mahasiswa membagikan masker dari rumah ke rumah.
Camat Tanjung menyambut baik kegiatan yang bermanfaat ini sebagai salah satu bentuk kepedulian mahasiswa terhadap masyarakat ditengah wabah Covid-19.
Salah seorang warga Hikun, Sumiati menyampaikan Kegiatan yang dilakukan mahasiswa ini positif dan cukup membantu warga sekitar.
“Kami ucapkan terimakasih kepada mahasiswa atas pengabdiannya pada masyarakat, karena manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat, ” ujarnya.
Hal senada juga disampaikan Lurah Hikun,
Siti Zaleha, dikatakannya, kegiatan berbasis pengabdian ini diharapkan bisa secara kontinue dilaksanakan karena manfaatnya cukup membantu semua lapisan masyarakat. ***