TASIKMALAYA, Metro7.co.id – Piala Soeratin U-13 dan U-15 tingkat Jabar resmi dibuka di Lapangan Sepak Bola Pasirkaliki Mangunreja, Kabupaten Tasikmalaya, Kamis (22/1).

Kejuaraan ini resmi dibuka oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tasikmalaya bersama Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI).

Piala Soeratin U-13 dan U-15 kompetisinya akan dilaksanakan dari 20-2 Februari dengan jumlah 84 klub. Untuk 22 klub U-13 dan 62 klub U-15.

Seperti yang dikatakan Ketua Panitia Pelaksana Piala Soeratin U-13 dan U-15 tingkat Jawa Barat dan Pengurus Exco Asprov PSSI Jabar yang juga menjabat Kapolres Tasikmalaya AKBP Rimsyahtono SIK MM CPHR.

“Di sekitar lapangan sendiri kita siapkan tempat gerai vaksin dan barcode peduli lindungi serta alat pengecekan PCR. Sebagai protokol kesehatan (prokes) dan mendukung tercapainya percepatan vaksinasi,” kata Rimsyah kepada pewarta.

Lanjutnya, piala Soeratin ini untuk menjaring bibit unggul kelak mengisi jajaran timnas Indonesia, dan panitia akan melaksanakan pertandingan dengan baik dan bisa menjadi kebanggan bagi Tasikmalaya.

“Bagi para pemain bisa gembira dan disiplin tunjukkan skil dan kemampuan nya dalam turnamen ini. Kami panitia akan melaksanakan dengan baik agar turnamen piala Soeratin U-13 dan U-15 ini berjalan baik dan sukses digelar kegiatan nya, sampai akhir pergelaran,” tuturnya.

Sementara, Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto mengapresiasi kejuaraan ini dan berterima kasih kepada Asprov PSSI Jabar yang mempercayakan Tasikmalaya menjadi tuan rumah Piala Soeratin.

“Selama 56 tahun bergulir Piala Soeratin tahun ini bisa mampir di Tasikmalaya. Mudah-mudahan menjadi semangat tersendiri bagi Tasikmalaya dan bagi klub Persitas,” ungkapnya.

Ia berterima kasih kepada panitia dan kerja sama yang hebat sehingga mampu melaksanakan upacara pembukaan dan pertandingan dengan persiapan yang ada dan kondisi stadion ini.

“Selamat datang dan bertanding, 84 tim akan bertanding, kami berdoa punya keyakinan suatu saat Indonesia akan ada di pundak ade-ade, bawalah nama Indonesia di dunia melalui sepak bola,” bebernya.

Dia berharap, piala Soeratin berjalan lancar, dan membawa Jabar juara lahir batin. Mewakili seluruh masyarakat Kabupaten Tasikmalaya, termasuk seluruh jajaran pemerintah daerah, pihaknya sangat menerima kepercayaan ini.

Di tempat yang sama, Ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Kabupaten Tasikmalaya, Juandi mengaku sangat menyambut baik dilaksanakan nya pembukaan dan pertandingan piala Soeratin U-13 dan U-15 di Tasikmalaya.

“Jangan mencederai sportivitas di Jawa Barat. Di piala Soeratin ini bisa menjunjung tinggi sportifitas, kedepannya para pemain ini akan memperkuat timnas Indonesia atau Persib Bandung,” pesannya.

Askab Tasikmalaya, kata dia, menganggap Kabupaten Tasikmalaya sebagai tuan rumah yang baik. Dengan persiapan yang tidak lama, namun berjalan baik, semoga turnamen ini berjalan baik.

“Mudah-mudahan berjalan sukses, dan daerah lainnya pun kedepannya bisa melaksanakan Piala Soeratin U-13 dan U-15 kedepannya. Untuk memunculkan bibit muda untuk timnas,” paparnya.

Tim dan klub ini, adalah juara di kota/kabupaten di Jawa Barat. Untuk yang juara nanti U-13 atau U-15 nanti masuk tingkat nasional.

Yang mengikuti piala Soeratin ini, kata dia, ada 84 tim, dan 2.200 official tim. Pihaknya juga mendorong percepatan vaksinasi untuk anak, karena disediakan gerai vaksin untuk di lapangan yang menggelar piala Soeratin.

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat dan Pengelola Persib, Umuh Muchtar, yang datang ke lokasi penyelenggaraan, mengaku sangat mendukung acara piala Soeratin dan akan banyak kader pemain bola di masa depan.

Pemain terbaik jebolan Soeratin bisa diarahkan bermain di Persib dan tampil nanti di Liga Indonesia. Ada yang terbaik akan digodok dan diminta kepada Asprov dan Askab.

“Siapa yang pantas untuk ditarik ke Persib. Saya juga akan memberikan bonus nanti kepada wasit yang melaksanakan pertandingan dengan baik, saya kasih Rp1 juta,” pungkasnya.