BREBES, metro7.co.id – Sebagai bentuk rasa syukurnya, Pamor Wicaksono Anggota Legislatif dari Partai Golkar Dapil 1 Kecamatan Brebes, Jatibarang, Songgom menggelar acara syukuran bersama warga.

Syukuran politisi golkar yang telah terpilih ke 4 kalinya itu digelar dengan mengundang tim pemenangan, simpatisan, relawan dan pendukungnya yang di tempatkan di Desa Kendawa Kecamatan Jatibarang Brebes, Sabtu (12/10) malam disertai hiburan musik panggung.

“Saya bersyukur dengan perjuangan panjang, yang penuh dengan dinamika politik yang ada. Maka pada akhirnya menetapkan dan melantik saya sebagai anggota DPRD Kabupaten Brebes yang ke empat kalinya. Saya ucapkan terima kasih kepada semuanya yang telah berjuang bersama,” ungkapnya.

Dirinya juga mohon doa kepada semua untuk terus memberikan arahan, nasehat dan pandangan agar selama menjalankan tugas dewan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat.

Gelaran syukuran itu semakin istimewa setelah hadirnya calon bupati dan wakil bupati Brebes, Paramitha Widyakusuma – Wurja.bersama tim pemenanganya.

Mbak Mitha disambut meriah oleh warga, bahkan kalung bunga melati menyebut datangnya mereka sebagai simbol kehormatan.

Pamor Wicaksono menyampaikan hadirnya Mitha-Wurja bersama tim merupakan suatu kehormatan.

Menurutnya, Mitha-Wurja sebagai pasangan calon tunggal Bupati Wakil Bupati Brebes itu juga sosok seorang yang telah memiliki pengalaman, sehingga layak menjadi orang nomor satu di Brebes.

“Ini menjadi suatu kehormatan hadirnya mereka di acara syukuran kami, saya katakan Mbak Mitha dan Pak Wurja itu telah memiliki pengalaman, jadi layak menjadi orang nomor satu di Brebes,” kata Pamor.

Ditegaskan Pamor, dirinya yang merupakan kader Golkar sudah sewajibnya mengikuti arahan partai, dimana Golkar merupakan partai pengusung pasangan Mitha-Wurja bersama 10 Partai lainya.

“Saya adalah fungsionaris partai Golkar, saya wajib mengamankan rekomendasi DPP partai Golkar, kebetulan rekomendasi diberikan kepada Mitha-Wurja, dan ini berlaku dari Sabang sampai Merauke, setiap Kabupaten/Kota maupun Provinsi, Kader Partai harus mengamankan rekomendasi,” tegasnya.

Anggota dewan yang memiliki angka 10 ribu konstituen pada Pilkada lalu itu menegaskan akan mengerahkan pendukungnya untuk memenangkan pasangan Mitha-Wurja.

Sementara itu, Paramitha Widyakusuma dalam kesempatanya selain sampaikan ucapan selamat, dia juga mengakui Pamor adalah sosok kader yang mumpuni, hal itu menurutnya dengan telah berturut turut terpilih ke empat kalinya, bahkan memiliki pendukung yang banyak.

Dikesempatan itu, Calon Bupati Brebes untuk 2024 mendatang juga sempatkan menyampaikan program programnya, salah satunya program pembangunan jalan sepanjang 300 kilometer, program pendidikan satu keluarga satu sarjana dan program ‘Wardoyo’ atau Wareg Sedoyo,

Menurutnya, jika Prabowo-Gibran memiliki program ‘Makan Siang Gratis’, Mitha-Wurja memiliki Program Sembako Gratis.

Selain itu, dikatakan Mitha, dirinya juga ada program menghapus kartu tani diganti dengan membeli pupuk subsidi cukup dengan KTP.

Ia juga tegaskan ada perlindungan harga bawang di tingkat petani saat panen raya dengan harga diatas pasaran.

“yang penting petani kecil jangan sampai rugi, kami akan membeli kepada petani kecil, bukan tengkulak, bukan yang nandur (menanam, red) hektaran nggih (Yah,red).

Tampak hadir juga putra dari Emil Salim, mantan menteri pada era Soeharto.

Crazy rich Brebes Ridohul Khukam juga tampak ikut hadir meriahkan suasana.