PANDEGLANG, metro7.co.id – Warga Desa Sukaresmi, Kecamatan Sukaresmi, Pandeglang, Banten, tidak ingin membiarkan jalan yang melintasi wilayahnya rusak. 

Jalan tersebut merupakan akses utama menuju Pandeglang. 

Warga pun bergotong royong melakukan pengurukan jalan tersebut, Sabtu (18/12). Mereka berhasil mengumpulkan batu dari hasil swadaya.

“Estimasi 15 sampai 20 mobil (pengangkut batu) keseluruhan,” terang Sarmin, salah satu warga Sukaresmi.

Warga Sukaresmi lainnya, Suhemi, mengatakan, gotong royong memperbaiki jalan itu dilakukan atas dorongan pribadi seluruh warga.

“Jalan sulit dilewati di saat musim penghujan tiba,” katanya.

Masyarakat Sukaresmi mayoritas adalah petani. Jalan menuju Pandeglang dinilai penting untuk mengangkut hasil bumi.

Dalam satu tahun, setidaknya para petani memanen padi sebanyak dua kali.

“Jika akses jalannya rusak seperti ini bagaimana para petani mengangkut hasil pertanian dengan mudah,” kata tokoh masyarakat Sukaresmi, Kawit.[]