LOMBOK TIMUR, metro 7.co.id – Camat Sakra Timur bersama staf Kecamatan mengunjungi Inak Atun warga Dusun Jebuk Desa Surabaya Utara Kecamatan Sakra Timur. Ikut dalam kunjungan tersebut koordinator UPZ Kecamatan dan pihak PKM Lepak.

Penyakit yang dialami oleh Inaq Atun itu ada Tumor di wajahnya, dan ini menjadi atensi dari Pemerintah Desa dan Kecamatan bahkan tadi langsung ada instruksi dari Bupati dan kepala dinas.

Memang dulu Inaq Atun pernah dibantu dan ditawarkan kepada keluarganya untuk dibawa ke Rumah Sakit untuk diberi pengobatan, tetapi keluarganya menolak dan tidak berani.

“Dulu sudah dibantu dan ditawarkan untuk diobati segera, tapi keluarganya takut,” ucap Camat Sakra Timur, Muhsin, SIP, kemarin Jum’at (28/8).

Ia menambahkan, kasus Inak Atun tetap jadi atensi bersama dan langsung hari ini membawakannya bantuan.

“Bantuan yang kita berikan berupa sembako, seperti mie, beras dan lainnya,” terangnya.

Sementara itu, koordinator Baznas tingkat Kecamatan Sakra Timur, Muhammad Ihsan, S. Pdi menyampaikan bahwa Inak Atun ini sudah diberikan bantuan dulu dari pihak Baznas Lotim, dan pernah juga ditawarkan untuk operasi, tetapi pihak keluarga tidak berani.

“Dulu pernah diberikan kepada Inak Atun ini, bahkan ditawarkan untuk melakukan operasi, tetapi dari pihak keluarga tidak berani. Dan itulah bentuk perhatian dari pihak Baznas,” jelasnya. ***