MALAKA, metro7.co.id – Pemerintah Desa Forekmodok kecamatan weliman kabupaten malaka, kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Dana Desa (DD) tahap dua, bulan ke empat dan lima, Sabtu (26/9/2020).

Dalam pantauan metro7.co.id di lokasi Kantor Desa Forekmodok terlihat masyarakat penerima manfaat BLT DD, sedang mengantri giliran untuk menerima haknya untuk dengan dilengkapi masker.

“Melalui sekretaris Desa Forekmodok Marselinus seran menjelaskan bahwa, penyaluran BLT DD hari ini, kita salurkan kepada keluarga penerima manfaat dua bulan sekaligus yakni bulan ke empat dan ke lima dari tahap dua dengan nominal 600 ribu rupiah untuk 138 keluarga penerima mamfaat dengan total dana yang dicairkan adalah RP, 82.800.000 dari 15 % pagu dana desa untuk BLT ,” pungkasnya.

“Harapannya jumlah uang 600 ribu yang diterima benar-benar dimanfaatkan demi kebutuhan pokok, misalnya sembako dan kebutuhan rumah tangga lain,” imbuhnya.***