TANJUNG, metro7.co.id – Komisi III DPRD Tabalong menggelar rapat kerja bersama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) terkait evaluasi kinerja SKPD DLH Tahun 2022, Senin (9/1).

DLH Tabalong terus berenovasi mempercantik Kota Tanjung mengelola lingkungan Bumi Saraba Kawa dengan program-program terbaik menyongsong Tabalong penyangga IKN.

Rapat bersama juga membahas standar ambang mutu air program kampung iklim pengelolaan sampah, baik pola angkut dan pola TPA RTA termasuk pembahasan capaian Tabalong untuk adipura hingga peraturan perizinan usaha masyarakat.

Kepala DLH, Syaiful ikhwan menyampaikan, telah melaksanakan 20 program dan 25 sub program dengan 2022 pagu anggaran Rp36.424,078561 berdasar catatan yang ada di bendahara realisasi penggunaan dana Rp34.532.746.143 dengan persentase 94 ,81 persen.

“Untuk DLH Tabalong menargetkan tahun 2023 sudah akreditasi hingga bisa menambah PAD Tabalong. Desa-desa di Tabalong juga banyak berprestasi dalam hal lingkungan hidup, seperti Desa Ribang Kambitin yang diundang dan mendapat penghargaan oleh Kementrian,” ujarnya.

Terkait tenaga kebersihan, bebernya, DLH Tabalong memastikan sudah kontrak baru dengan petugas lapangan dan kantor dengan total sebanyak 583 pekerja terdiri dari tenaga kebersihan sebanyak 413 orang, admin 16 orang dan ahli 12 orang keamanan, 17 orang supir dan 44 orang menkanik 0.TPS 3R 76.

Sementara, DPRD Tabalong melalui Sekretaris Komisi III H Dahli mengatakan, sangat mengapresiasi serapan yang cukup tinggi.

“Semoga ada peningkatan target 2023, termasuk laboraturium agar secepatnya diakreditasi, karena banyak perusahan di Tabalong yang membutuhkan uji leb, ini tentu peluang penambahan PAD,” tutupnya.