Habib Saleh Ikut Musnahkan Sabu di Polres Bartim
TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Ketua BNNK Barito Timur (Bartim), Habib Said Abdul Saleh menghadiri kegiatan press release pemusnahan barang bukti narkotika di Mapolres Bartim, Rabu (2/11/2022), pagi.
Dalam kesempatan itu, Habib Saleh yang juga menjabat sebagai wakil Bupati Bartim menyampaikan apresiasi kepada Kapolres Bartim AKBP Viddy Dasmasela SIK dan jajarannya, yang mana telah memberantas peredaran narkotika diwilayah ini.
“Saya ucapkan terimakasih atas apa yang sudah dilakukan Polres Bartim yang sudah mengungkap kasus narkotika, sehingga generasi muda tidak dirusak oleh barang haram tersebut,” ucap Habib.
Menurut Habib, Polres Bartim melalui Satresnarkoba memang harus ekstra bekerja memberantas peredaran narkoba, mengingat Barito Timur terletak diperbatasan atau pintu gerbang, sehingga rawan terjadinya tindak pidana.
Maka dari itu, Habib Saleh tak lupa juga mendo’akan Kapolres Bartim beserta jajaranya agar diberikan kesehatan dalam menjalankan tugas.
“Sekali lagi saya ucapkan apresiasi dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada polres bartim atas keberhasilan dalam mengungkap kasus narkotika. Semoga disehatkan dan dilancarkan dalam menjalankan tugas,” pungkasnya. ***