TANJUNGBALAI, metro7.co.id – Terjadi penusukan di Jalan Pematang Pasir Lingkungan V Kelurahan Pematang Pasir Kecamatan Teluk Nibung Kota Tanjungbalai. Tamam Abdullah / Bandot (50) Korban mengalami luka tusuk dibagian perut sekitar Pukul. 22:30 Wib dan langsung dilarikan kerumah sakit, kemaren.

Sebelumnya, Dani (18) anak korban ketika dikonfirmasi mengatakan. Kejadian bermula saat anak korban bercanda dengan temannya dan tanpa sebab, si pelaku keluar dari rumah dan langsung memukul Dani yang saat itu berdiri dihalaman rumahnya.

“Saat itu aku sedang bercanda dengan kawan ku bg, tiba-tiba dia keluar langsung memukul telinga sebelah kiri ku bg. Sudah ku jelaskannya sama dia kami bercanda, tapi tetap dia mau mukul aku, aku larilah pulang bg,” ucapnya.

“Sampai dirumah, ku kasih taulah Ayah ku bg bahwa aku dipukul si IS. Dan ayah ku tak terima kemudian keluar membawa parang, tapi ternyata si IS sudah megang Sundap (Ekor) Pari ditangannya dan langsung menusukkan ke perut ayah ku bg. Saat itu juga aku meminta tolong dengar warga sekitar,” lanjutnya.

IS (35), setelah melakukan penusukan langsung melarikan diri. Atas kejadian tersebut, pihak keluarga korban langsung mengadukan ke Polsek Teluk Nibung.

Iwan (40), adik korban ketika dijumpai dirumahnya mengatakan. Tidak menyangka peristiwa tersebut terjadi pada abangnya, karena pelaku sendiri bukan orang lain, melainkan termasuk saudara dari istri korban.

“Kami tak menyangka pelaku berbuat seperti itu kepada abang kami, padahal pelaku sendiri bukan orang lain dari abang kami. Si IS memang selama ini tinggal berdekatan dengan abang kami dan pekerjaannyapun tak menentu bahkan jarang terlihat disini bang,” tuturnya.

“Kami berharap pihak dari Kepolisian Tanjungbalai dapat segera menangkap pelaku agar bisa dihukum setimpalnya bang,” lanjutnya.

Informasi yang diperoleh. Korban saat ini sedang berada di Rumah Sakit Adam Malik Medan untuk melakukan operasi pencabutan Ekor Pari tersebut. ***