MEMPAWAH, metro7.co.id – Kodim Mempawah sudah membagikan 43 ribu masker dari total rencana masker yang dibagikan sebanyak 83 ribu lembar.

Puluhan ribu masker yang dibagikan kepada warga Kabupaten Mempawah dan Landak sejak 2 November itu untuk mengendalikan penularan virus corona serta menyambut Hari Juang Kartika ke-75.

“Ayo bersama kita lawan Covid19 serta memutus mata rantai penyebarannya,” ajak Dandim Mempawah, Letkol Inf Dwi Agung Prihanto pada Rabu (18/11/2020).

Menurutnya, sebaran penularan virus corona dapat diperkecil bila masyarakat disiplin menggunakan masker dengan sempurna, rajin membersihkan tangan dan menjaga jarak fisik atau 3M.

“Jadi jangan pernah lelah untuk mentaati 3M plus menghindari kerumunan. Karena sampai sekarang, 3M itu cara mujarab untuk menekan Covid19, selain meningkatkan imunitas tubuh dengan makanan bergizi dan olah raga,” ujarnya.

Ia mengatakan, Kodim Mempawah terus berupaya mengedukasi masyarakat mengenai pola hidup dengan protokol kesehatan di masa tatanan kehidupan normal baru. Bahkan, pihaknya juga tidak sungkan memberi teguran kepada siapa saja yang mengabaikan protokol kesehatan dan membahayakan kesehatan orang lain.

“Karena keselamatan masyarakat di masa pandemi lebih penting dari apapun, dan itu adalah hukum tertinggi. Kami berikan pemahaman sebaik mungkin dengan mengedepankan tindakan persuasif sebagai upaya preventif memutus mata rantai Covid19 menuju masyarakat produktif, aman dan sehat,” pungkas Letkol Inf Dwi Agung Prihanto.