BENGKAYANG, metro7.co.id – Satgas Pamtas Yonif 642/Kapuas bersama Tim Satgas Covid-19 Kabupaten Bengkayang mendistribusikan hand sanitizer, masker, vitamin dan alat disinfektan kepada warga di Dusun Kindau, Desa Sentabeng, Kecamatan Jagoi Babang, Kabupaten Bengkayang, Rabu (17/2/2021).

Kegiatan tersebut dengan mendatangi rumah warga sebagai upaya untuk memutus mata rantai perkembangan Covid-19 yang sampai saat ini masih mewabah.

Demikian dikatakan Dansatgas Yonif 642/Kapuas, Letkol Inf Alim Mustofa dalam keterangannya di Pos Kotis Entikong, Sanggau. Pada Selasa kemarin.

Dikatakan juga, dengan dibagikannya berupa hand sanitizer, masker, vitamin dan alat disinfektan tersebut semoga warga khususnya di daerah perbatasan selalu disiplin protokol kesehatan.

“Oleh karena itu, dibutuhkan kerja sama, disiplin dan kepedulian seluruh elemen bangsa dengan senantiasa menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran dari pemerintah,” ujar Dansatgas.

Lanjut Dansatgas, kerjasama yang baik sangat dibutuhkan untuk keselamatan kita bersama dengan harapan wabah Covid 19 dapat segera diatasi.

Disamping itu, diharapkan untuk selalu menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat,” pungkas Dansatgas.[]