Hadiri Jheg Bumih, Paolus Hadi Kenakan Pakaian Khas Madura
SANGGAU, metro7.co.id – Bupati Sanggau Paolus Hadi mengenakan pakaian khas Madura saat menghadiri ritual Jheg Bumih yang digelar Ikatan Keluarga Besar Madura (IKBM) Sanggau di Ilir Kota Kapuas Sanggau, Kalimantan Barat (Kalbar), Kamis (16/12).
Jheg Bumih merupakan warisan Majapahit yang masih dianut suku Madura. Ritual ini semacam tolak bala.
Paolus Hadi mengaku senang dan bangga karena masyarakat Sanggau hidup rukun dalam keberagaman etnis. “Saya bisa juga lihat budaya Madura di Sanggau dari dekat. Tarian dan lagu Madura ini bagus, dan saya bangga bisa memakai pakaian adat Madura di acara ini,” katanya.
Dalam kesempatan itu, Paolus Hadi mendorong semua etnis di Sanggau tampil dengan istiadat masing-masing dan memiliki organisasi.
“Kita harus bangga dengan budaya kita sendiri,” tukasnya.
Ketua IKBM Sanggau Muhammad Halil mengapresiasi dukungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sanggau terhadap pengembangan kebudayaan semua etnis.
“Pemerintah daerah Sanggau sangat konsen dalam mengembangkan kebudayaan masyarakat dari semua etnis hingga terselenggara ritual; adat Jheg Bumih ini,” ujarnya.[]