KETAPANG, Metro7.co.id – Dalam rangka .emperingati Hari Pers Nasional (HPN) 9 Februari 2021, Aliansi Jurnalis Ketapang (AJK) membagikan 1.000 masker kepada masyarakat khususnya yang berada di dua pasar tradisional Kecamatan Delta Pawan, Selasa (9/2/2021) pagi.

Ketua AJK, Theo Bernadhi mengatakan, makna HPN bagi AJK sendiri tidak hanya sekedar sebuah perayaan serimonial, namun lebih kepada sebuah refleksi diri.

“Salah satu aksi nyata kawan-kawan AJK dengan membagikan 1.000 masker untuk para pedagang dan pembeli. Masker dibagikan di pasar H Sani dan Pasar Melati,” kata Theo, Selasa (9/2).

Theo menyebut, refleksi diri di momen HPN ini tentu harus membuat insan pers, khususnya yang tergabung dalam AJK untuk dapat memotivasi diri agar terus meningkatkan kualitas.

Terlebih, ditengah pandemi dan perkembangan zaman saat ini membuat semakin banyak pihak yang mengklaim sebagai Jurnalis, namun tidak mencerminkan sesuatu yang seharusnya.

“Tantangan nyatanya bagaimana insan pers yang sesungguhnya dapat meningkatkan kualitas diri dan menjalankan profesi sesuai kode etik. Ini sebuah keharusan, jangan sampai Jurnalis sendiri memcerminkan sesuatutidak selayaknya,” sebut dia.

Selain refleksi insan pers, HPN juga menjadi refleksi bagi para pihak terkait yang ada di Ketapang, baik Pemerintah, swasta maupun instansi vertikal. Diharapkan tetap bersinergi dalam penyampaian informasi dan tidak alergi dengan keberadaan para Jurnalis.

“Jangan ada lagi pejabat enggan menemui atau mengintimidasi wartawan, harus bisa saling terbuka untuk sebuah informasi yang layak disampaikan ke publik. Jika ada oknum wartawan tidak menjalankan kode etik dan merugikan, silahkan tempuh jalur ke dewan pers atau proses lainnya sesuai aturan,” tuturnya.