KUBURAYA, metro7.co.id – Bertempat di Jalan Raya Kalimas, Desa Kalimas, Kecamatan Kakap, Kabupaten Kubu Raya telah berlangsung kegiatan Pendampingan Pengamanan Penertiban Bangunan yang berada di Desa Kalimas, Kecamatan Kakap, Kabupaten Kubu Raya, Kamis (21/01/2021).

Pengamanan penertiban bangunan di Desa Kalimas, Kecamatan Kakap, Kabupaten Kubu Raya dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Tibung Satpol-PP Kubu Raya, bapak.Ya Praya, Diikuti 20 Personil Satpol PP Kubu Raya dan 10 Personil Polres Kubu Raya

Sebelum dilakukan penertiban bangunan di desa kalimas dimana sebelumnya telah dilakukan sosialisasi berupa mengirim surat pemberitahuan terlebih dahulu terhadap pemilik bangunan/kios oleh pihak satpol-PP Kabupaten Kubu Raya, sehingga pelaksanaanya telah diketahui pemilik bangunan/kios.

Pendampingan pengamanan oleh personil Polres Kubu raya dilakukan guna mengantisipasi jika adanya pihak-pihak yang tidak menerima atas penertiban bangunan yang dilakukan pembongkaran oleh satpol-PP Kabupaten Kubu raya.

Saat dikonfirmasi KBO Sabhara Ipda Nuryanto menjelaskan”

“Kami dari Polres Kubu Raya lakukan pendampingan pengamanan atas permintaan Satpol-PP Kubu Raya tentang adanya kegiatan penertiban bangunan di Desa Kalimas Sungai Kakap,” jelas Nuryanto

Penertiban bangunan dimana terdapat salah satunya terhadap Kios Potong Rambut Milik Sdr. Ismail yang merupakan rencana tindaklanjut Aparatur Desa Kalimas, Kec. Kakap, Kabupaten Kubu Raya untuk pembangunan jembatan untuk akses masuk kantor pemadam kebakaran Desa Kalimas dan Pos Ronda Desa Kalimas, Selama kegiatan penertiban banguna/kios berjalan dengan tertib dan aman serta kondusif.