SANGGAU, metro7.co.id – Pengurus Kelompok Kerja (Pokja) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Sanggau, mengadakan aoudensi ke Kantor Markas Palang Merah Indonesia (PMI) Sanggau di Jalan Jendral Sudirman Kabupaten Sanggau, Kamis (21/9).

Kedatangan pengurus Pokja PWI diterima oleh Urbanus, Sekertaris PMI, Johnson Maulani, Wakil Ketua Bidang PMR dan Relawan, Yunita, Pengurus Anggota PMI

Sekertaris PMI Kabupaten Sanggau, Urbanus menyambut baik kedatangan Pokja PWI Sanggau untuk audiensi bersama pengurus PMI Sanggau.

“Kami sebagai pengurus PMI Kabupaten Sanggau merasa senang karna PWI Sanggau beserta para pengurunya sudah berkunjung untuk melakukan audensi bersama pengurus PMI,” kata Urbanus.

Ia berharap PMI dan PWI dapat salaing mebantu dalam hal kamanusiaan terutama demi membantu masyarakat luas dan pemerintah daerah dengan kapasitas yang dimiliki masing masing.

Sementara itu, Ketua Pokja PWI Kabupaten Sanggau, Suhardi mengatakan tujuan pengurus Pokja PWI melakukan audensi ke Kantor Markas PWI, ialah untuk saling meperkenalkan susuna pengurus Pokja PWI yang baru terbentuk di Kabupaten Sanggau dan pengurus PMI Kabupaten Sanggau.

“Kita juga mengajukan usulan ke PMI untuk memfasilitasi tempat untuk di jadikan kantor sekertariat PWI,” ujarnya.

Suhardi menjelaskan, usulan tersebut di sambut baik oleh Sekertaris PMI Sanggau, dan diterima dengan senang hati oleh PMI Sanggau.

“Jadi dari hasil rapat bersama pengurus PMI Sanggau, langkah selanjutnya sesuai saran dari Sekertaris PMI Sanggau, secepatnya kita akan membuat surat pengajuan ke PMI Kabupaten Sanggau,” ungkapnya.