SANGGAU, metro7.co.id – Wakil Bupati (Wabup) Sanggau, Yohanes Ontot meninjau Komplek Sabang Merah yang akan dijadikan pusat penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Kabupaten Sanggau dan Tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun 2023, Kamis (19/1).

Secara umum persiapan sudah sangat baik ungkap Yohanes Ontot, menurut dirinya hanya beberapa fasilitas yang masih harus segera diselesaikan guna mendukung dua even besar tersebut.

Ia juga membahas rencana penataan lingkungan, ketersediaan air bersih dan penerangan di lokasi tersebut.

Ontot menyebutkan, even MTQ harus dipahami sebagai even masyarakat Sanggau. Sehingga tidak ada image MTQ hanya even umat Islam saja.

“MTQ adalah even masyarakat Sanggau, oleh karena itu semua lapisan masyarakat harus mendukung penyelenggaraan even ini,” ujarnya.

“Jadi jangan lagi berpikir ini hanya even bagi umat Islam. Ini even kita masyarakat Sanggau. Semua mesti mendukung dan sama-sama menyukseskan penyelenggaraannya. Kalau kita sudah berpikir ini even kita bersama, saya yakin kita punya rasa tanggung jawab agar Sanggau bisa menjadi tuan rumah yang baik nantinya,” jelasnya.

Terkait dengan fasilitas dan kelengkapan sarana pendukung, Wabup berharap akan segera dirampungkan dalam waktu dekat ini. Dirinya ingin persiapan dilakukan secara maksimal. Sehingga semua kebutuhan untuk even tersebut dapat tersedia dan terakomodir dengan baik.

“Kita masih ada waktu untuk memaksimalkan lokasi Sabang Merah yang bakal jadi pusat kegiatan. Saya bersama beberapa OPD melihat apa saja yang harus dipersiapkan betul. Nah, kita harus jadi tuan rumah yang baik. Harapannya, dengan persiapan yang maksimal, kita juga semakin bersemangat untuk menjadi pemenang yang bermartabat,” pungkasnya.