SEKADAU, metro7.co.id Menjelang akhir tahun 2021, Satgas Covid-19 Kabupaten Sekadau, Kalbar, terus mengejar target capaian vaksinasi corona. Saat ini vaksinasi di Kabupaten Sekadau baru mencapai 41 persen.

“Kita menargetkan akhir tahun ini paling tidak 80 persen atau 70 persen sekian masyarakat Sekadau sudah divaksin,” kata Bupati Sekadau, Aron, Rabu, 1 Desember 2021.

Capaian vaksinasi berada di angka 41 persen menempatkan Kabupaten Sekadau berada di peringkat 5 se-Kalbar. Fokus penanganan Covid-19 sempat terbagi lantaran banjir melanda Sekadau beberapa waktu lalu. 

“Karena banjir konsentrasi kita terbagi. Kita tangani masyarakat terdampak banjir, di sisi lain juga melaksanakan percepatan vaksinasi di daerah yang tidak terdampak banjir,” jelas Aron.

“Saya yakin kalau kita tetap melaksanakan vaksinasi, maka di akhir tahun target ini bisa tercapai sesuai harapan,” timpalnya.

Adapun target vaksinasi per hari kurang lebih 1.093 orang. Untuk itu Aron meminta dukungan seluruh lapisan masyarakat agar penanganan Covid-19 di Sekadau bisa dilaksanakan dengan baik.

“Saya mohon kerja sama kita semua. Ini merupakan tanggung jawab kita semua. Tidak lama lagi Natal dan Tahun Baru, pemerintah juga akan menerapkan PPKM level 3,” pungkasnya.[]