PONTIANAK, metro7.co.id – Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Komunikasi penyiaran islam (KPI) sukses menggelar Comunication Festival (Comfest) 2023, tepatnya di IAIN Pontianak, Minggu (3/12).

Acara telah berlangsung sejak Jumat 1 Desember 2023 dengan rangkaian kegiatan berupa lomba design logo, lomba baca berita, iklan kreatif dan reportase.

Ketua Umum HMPS KPI Abdurrhoman menyatakan, kegiatan tahunan ini selain untuk pemilihan duta KPI merupakan ajang menyuarakan KPI dan kegiatan comfest sampai ke kancah nasional.

“Tujuan dari adanya kegiatan ini untuk membangun kebersamaan dan dilaksanakan sekaligus dengan pemilihan duta kpi terbaru, dan dengan adanya kegiatan ini diharapkan mampu untuk menciptakan hal hal yang inovatif, dan mampu memasarkan comfest dan prodi KPI ke kancah nasional,” jelas Rohman.

Selain memasarkan prodi KPI dan kegiatan comfest ke kancah nasional, adanya kegiatan ini juga bertujuan untuk menampilkan bakat mahasiswa KPI khsusunya di Fakultas Ushuluddin Adab (FUAD) dan dakwah serta prodi KPI, seperti halnya yang disampaikan oleh Mislum ketua panitia kegiatan Comfest 2023 saat ditemui di IAIN Pontianak pada 4 Desember 2023.

“Untuk kegiatan Comfest sendiri memang dihadirkan tiap tahunnya untuk menonjolkan bakat mahasiswa IAIN Pontianak, khususnya prodi KPI dan FUAD,” tutup Mislum.