SINGKAWANG, metro7.co.id – Seluruh pimpinan partai-partai pendukung pasangan calon Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka tingkat Kota Singkawang, berkumpul di Aula Hotel Mahkota Kota Singkawang untuk memperkuat konsolidasi pemenangan pada Pilpres 2024 mendatang.

Dalam rapat konsolidasi akbar tersebut, dilakukan pula pembentukan sekaligus pembacaan susunan Tim Kampanye Daerah (TKD) tingkat Kota Singkawang.

Ketua DPD Partai Golkar Kota Singkawang, Andi Syarif, menjadi ketuanya. Sementara politisi DPC Partai Demokrat Kota Singkawang Tavip Putra Purba menjadi sekretaris dan Zeith Al Arkaris, selaku bendahara.

Ketua TKD Prabowo-Gibran Kota Singkawang, Andi Syarif, mengatakan bahwa konsolidasi tersebut dilakukan sebagai bentuk komitmen partai-partai pendukung Prabowo-Gibran, untuk memenangan kontestasi Pilres 2024.

“Tadi sudah dibacakan saat konsolidasi bahwa kami semua siap untuk memenangkan pasangan nomor urut 2, pak Prabowo dan mas Gibran di Singkawang,” katanya saat diwawancarai wartawan.

Ia juga menjelaskan, pihaknya juga telah bersepakat untuk TKD yang terdiri dari koalisi partai tersebut akan bergerak di akar rumput, mulai dari tingkat Kecamatan, Kelurahan, serta hingga ke setiap titik-titik TPS yang ada di Kota Singkawang.

Dengan terbentuknya TKD Kota Singkawang, maka gerak dari partai-partai akan semakin terarah. Terlebih, paslon nomor urut 2 ini ditarget bisa memenangkan Pilpres pada 2024 mendatang.

“Kami akan terus memperkuat konsolidasi kita. Kami sudah bersepakat untuk bersinergi. Walaupun masing-masing mempunyai warna tersendiri, namun kita semua sudah melebur satu tekad satu tujuan, untuk bisa memenangkan Prabowo-Gibran,” ungkapnya.

Ia menambahkan, juga sudah menyerahkan SK guna memperkenalkan seluruh tim kampanye Koalisi Indonesia Maju.

Selanjutnya, tim TKD akan menentukan langkah-langkah untuk mensosialisasikan pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden 2024, Prabowo-Gibran ke masyarakat khususnya Kota Singkawang.

“Target kita satu putaran menang, dengan perolehan suara 60 persen di Kota Singkawang,” tutupnya.