SANGGAU, metro7.co.id – Dalam rangka meningkatkan sinergitas dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Polres Sanggau menggelar tatap muka dengan komponen masyarakat, para Tokoh Agama, Adat, Pemuda dan Organisasi Kemasyarakatan yang ada di Kabupaten Sanggau, di Aula Graha Wira Pratama Polres Sanggau Jalan Jenderal Sudirman Kelurahan Beringin, Selasa (22/2).

“Kami menyadari bahwa Polri tidak bisa bekerja sediri dalam menjaga dan menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif tanpa peran serta dari seluruh komponen masyarakat,” kata Kapolres Sanggau AKBP Ade Kuncoro Ridwan saat memberikan sambutan.

Menurutnya, dengan kegiatan ini, diharapkan dapat memberikan sinergitas antara komponen masyarakat dan Polres Sanggau, agar terciptanya suasana yang kondusif di Kabupaten Sanggau.

“Melalui tatap muka ini, mari kita tingkatkan sinergitas antara Polres Sanggau dengan seluruh komponen masyarakat, baik Adat, Majelis Budaya, Organisasi Kemasyarakatan, Keagamaan maupun Kepemudaan yang selama ini sudah terjalin dengan baik,” tuturnya.

Ia mengajak, agar dapat bersama-sama menjaga dan memelihara situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di Wilayah Kabupaten Sanggau.

“Untuk mewujudkan itu semua perlu adanya kesadaran masyarakat dalam membantu Polri, menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” terangnya.

Lanjutnya, jumlah Anggota Polri yang tidak sebanding dengan jumlah penduduk Kabupaten Sanggau juga menjadi alasan utama untuk membentuk sebuah kelompok masyarakat yang memiliki kesadaran lebih tinggi dari masyarakat lainnya.

“Terkait Kamtibmas yang kemudian kelompok masyarakat tersebut dikenal dengan sebutan Kelompok Sadar Kamtibmas atau disingkat POKDAR KAMTIBMAS,” jelasnya.

Diketahui, POKDAR KAMTIBMAS adalah sebuah organisasi masyarakat yang bertugas secara sukarela membantu Polri, untuk mengamankan dan menertibkan masyarakat.

Sebagai Dasar Pembentukan POKDAR KAMTIBMAS adalah Surat Keputusan Kapolri No. Pol. : SKEP/831/XI/2005 TGL 25 Nopember 2005 tentang Pembentukan dan Pembinaan Kelompok Sadar Kamtibmas (POKDAR KAMTIBMAS).

POKDAR KAMTIBMAS didirikan atas inisiatif Direktur Pembinaan Masyarakat Mabes Polri IRJEN POL PUTRA ASTAMAN bersama beberapa Jenderal lainnya pada Tahun 1992. POKDAR KAMTIBMAS dibentuk karena dibutuhkan masyarakat yang benar-benar ingin menjaga ketertiban dan keamanan di masyarakat.