SEKADAU, metro7.co.id – Jajaran Kepolisian Sektor Belitang ditengah pandemi saat ini terus berupaya melakukan pencegahan virus Corona dengan melibatkan Koramil dan Pemdes, Kamis (5/11).

Seperti giat yang dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Belitang Bripda Elfriza saat bertemu dengan Danramil Peltu Jamal serta Kades Belitang Satu Basri untuk menghimbau warga disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Bripda Elfriza berharap dengan adanya pemdes dan elemen masyarakat dapat menyampaikan sosialisasi kepada warga terkait upaya pencegahan virus corona (COVID-19).

“Hal itu sejalan dengan program pemerintah yang terus dilakukan pihak Kepolisian bersama satgas dalam memberikan pemahaman kepada masyarakat untuk patuh terhadap protokol kesehatan,” kata Bripda Elfriza.

Dimana pencegahan Covid-19 akan berhasil jika masyarakat disiplin dan patuh terhadap protokol Kesehatan dan akan berkurang bahkan selesai jika kesadaran warga dengan tetap memakai masker, mencuci tangan serta menjaga jarak.

Disamping itu Bripda Elfriza juga menyampaikan maklumat Kapolri terkait kepatuhan terhadap kebijakan pemerintah dalam penanganan penvegahan Covid-19 dan menyampaikan agar menunda untuk tidak melaksanakan kegiatan yang mengundang atau mengumpulkan orang banyak.

“Upayakan 3M dalam setiap beraktivitas yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak untuk memutus mata rantai Covid-19,” ujar Bripda Elfriza. *