Ariantho S Muler Pimpin Sidang Penyampaian Hasil Reses
TAMIANG LAYANG – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur, Kalteng menggelar rapat paripurna penyampaian laporan hasil kunjungan kerja dalam daerah (Reses) perorangan pimpinan dan anggota DPRD Bartim. Paripurna tersebut digelar di Aula Rapat DPRD setempat, Selasa (14/5/2019).
Rapat tersebut dipimpin oleh Wakil Ketua I DPRD Bartim Ariantho S Muler dengan didampingi Wakil Bupati Bartim Habib Said Abdul Saleh.
Setelah penyampaian masing-masing daerah pemilihan melalui juru bicara masing – masing dapil, selanjutnya pimpinan DPRD Bartim menyerahkan laporan hasil reses anggota DPRD Bartim kepada Bupati Bartim Ampera AY Mebas yang diwakili Wakil Bupati Bartim Habib Said Abdul Saleh.
Laporan hasil reses dalam rangka penyerapan aspirasi di daerah pemilihan anggota DPRD Bartim untuk dapil I dibacakan oleh Rini, sedangkan dapil II dibacakan Unriu Ngubil dan Untuk dapil III dibacakan H. Parjono.
Selain dihadiri kalangan Legislatif, Sidang Paripurna tersebut turut dihadiri Asisten I dan tamu undangan lainya. (metro7/budi).
Tinggalkan Balasan