Kadis Kesehatan Bartim Tak Henti Imbau Masyarakat Agar Disiplin Prokes
TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Timur (Bartim), dr.Jimmy WS Hutagalung menyebutkan bahwa peningkatan kasus terkonfirmasi covid 19 diwilayah ini terjadi karena klaster keluarga.
“Saya imbau kepada masyarakat agar disiplin mematuhi protokol kesehatan, karena saat ini peningkatan kasus covid 19 terjadi karena klaster keluarga,” ucap Jimmy saat di wawancarai awak media, Rabu (7/4/2021).
Jimmy mengatakan, penularan covid 19 terjadi karena salah satu anggota keluarga terpapar covid 19, jadi ketika pulang kerumah yang bersangkutan menularkan anggota keluarganya, sehingga yang awalnya satu orang terpapar kini menjadi bertambah.
Maka dari itu, dirinya sangat mengharapkan kepada masyarakat agar selalu memakai masker dan menjaga jarak aapabila sudah keluar rumah. Jangan banyak bergerombolan.
Selain itu, ia juga mengharapkan kepada masyarakat apabila mengadakan acara seperti perkawinan atau hajatan lainya yang sifatnya acara makan makan sebaiknya tidak makan ditempat. Namun disiapkan wadah atau dibungkus untuk dimakan dirumah.
Karena menurut Jimmy, makan ditempat acara pasti membuka masker, sehingga dikwatirkan dapat menyebabkan penularan covid 19.
“Sebaiknya makananya dibungkus agar dimakan dirumah. Karena kalau dimakan ditempat acara otomatis banyak orang,” imbuhnya.
Selain itu, dirinya juga meminta kepada masyarakat kalau ketempat ibadah juga tetap memakai masker. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi penularan covid 19.