TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Wakil Bupati Kabupaten Barito Timur, Habib Said Abdul Saleh kembali melaksanakan Kontrol keliling atau kontroling ke sejumlah instansi pemerintahan diwilayah setempat, Jumat 8 Januari 2021.

Setelah kemarin melaksanakan kontroling atau pengawasan di Kantor Kecamatan Awang dan UPTD Puskesmas Awang, kini hari ini beliau bersama rombongan mengunjungi UPTD Puskesmas Tamiang Layang Kecamatan Dusun Timur dan kantor Kecamatan Dusun Timur.

Kedatangan Habib Saleh bersama rombongan disambut baik oleh kepala Puskesmas Tamiang Layang, Marlina Susana. Begitu juga di Kecamatan Dusun Timur.

“Hari ini kontrolingnya di Kecamatan Dusun Timur dan UPTD Puskesmas Tamiang Layang,  Alhamdulillah tadi berjalan lancar seperti yang dilaksanakan di berbagai instansi sebelumnya,” ucapnya.

Habib menjelaskan, tujuannya melakukan kontroling tadi adalah untuk melihat secara langsung situasi kegiatan atau pelayanan para Aparatur Negara Sipil (ASN) dan honorer di instansinya kepada masyarakat.

“Tadi kita kontrol kesetiap ruangan, dan hasilnya kita melihat cukup baik dan kita tadi juga mengingatkan agar selalu menerapkan protokol kesehatan (Prokes) dalam bekerja atau melayani masyarakat,” jelasnya.

Ia mengimbau kepada pegawai disana agar menjaga kesehatan dan selalu menerapkan protokol kesehatan serta diminta untuk menjaga lingkungan maupun kantor agar bersih. Karena menurutnya, pandemi belum berakhir.

Apalagi hari ini, tutur habib, di wilayah kerja UPTD Puskesmas Tamiang Layang atau diwilayah Kecamatan Dusun Timur ada penambahan kasus Covid 19 sebanyak 22 orang.

“Tadi kita dapat info dari kepala Puskesmas Tamiang Layang bahwa ada penambahan hari ini. Maka dari itu, protokol kesehatan harus diterapkan dan jangan kendor,” ucapnya.

Dirinya meminta walaupun saat ini pandemi belum berakhir, namun tetap lakukan pelayanan yang terbaik kepada  masyarakat.

Sementara itu, Kepala UPTD Puskesmas Tamiang Layang, Marlina Susana menyampaikan bahwa sangat menyambut baik kedatangan Wakil Bupati Barito Timur.

“Kami sangat berterimakasih dan mengapresiasi sekali karena sudah dikunjungi Wakil Bupati Barito Timur, Habib Said Abdul Saleh,” ucapnya.

Ia mengaku bahwa dengan adanya kunjungan ini secara tidak langsung menambah motivasi kami dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Tadi kita juga ada sampaikan kepada beliau agar gugus tugas Covid 19 agar lebih intens  bersama sama menerapkan protokol kesehatan,” ucapnya.

Apalagi menurutnya, hari diwilayah kerja Puskesmas Tamiang Layang ada penambahan kasus Covid 19 sebanyak 22 orang

“Ada penambahan 22 orang hari ini, saya minta kepada masyarakat agar lebih waspada dan selalu menerapkan protokol kesehatan,” pungkasnya.***