Calon Jemaah Haji Bartim Mulai Divaksin Menginitis
TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Puluhan calon jamaah haji yang tertunda keberangkatannya di Barito Timur (Bartim) mengikuti vaksinasi meningitis, di aula kantor Kementerian Agama (Kemenag) daerah setempat, Kamis (24/3/2022).
Kepala Bidang Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Bartim, Ahmad Janawi mengatakan bahwa vaksinasi menginitis bagi calon jemaah haji adalah tahapan jamaah haji untuk keberangkatan haji tahun 2022.
“Vaksin menginitis wajib dilakukan calon jemaah. Kalau tidak divaksin maka tidak bisa mengikuti pelaksana haji,” katanya.
Walaupun keberangkatannya belum pasti, namun vaksin menginitis ini dilakukan untuk persiapan.
“Kami belum tau bisa berangkat tahun ini, namun kita akan lakukan persiapan dan lainya agar keberangkatan haji bisa berjalan lancar,” ucapnya.
Dirinya mengungkapkan, calon jamaah haji tahun 2022 ada sebanyak 83 orang. Namun dirinya belum mengetahui berapa orang yang mengikuti vaksin menginitis.
“Semuanya sudah kita imbau dan sampaikan sebelumnya, namun jumlah yang hadir belum kita hitung karena vaksinasi masih berlangsung,” katanya.
Sementara itu, Kepala Kemenag Bartim, H Abdul Majid Rahimi menyampaikan kepada calon jemaah haji agar selalu menjaga kesehatannya.
“Saya minta jaga kesehatan, karena sayang kalau tidak bisa mengikuti pelaksanaan haji tahun ini,” pungkasnya. ***