TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Perusahan kelapa sawit PT Indopenta Sejahtera Abadi (ISA) yang beroperasi di wilayah Kecamatan Paju Epat Kabupaten Barito Timur (Bartim), tidak akan menggunakan jalan desa untuk membawa angkutan.

“Setelah kami berkoordinasi dengan pihak managemen, maka kami dari perusahaan Indopenta memutuskan tidak lagi mengangkut buah, pupuk, sawit dan jongkus melewati jalan Desa Telang – Murutuwu, karena kami akan menggunakan jalan pinangkul,” tegas Humas dan Legal PT ISA, Edwin Napitu  saat mengikuti rapat, di aula Kecamatan Paju Epat, Jumat 31 Maret 2023.

Namun demikian, untuk sementara pihak PT. ISA tetap membawa angkutan melewati jalan Desa Siong – Telang menuju jalan lewuhante, karena masih proses perbaikan jalan Pinangkul.

“Kami minta izin kepada Kades Telang untuk sementara waktu melewati jalan Siong – Telang menuju lewuhante,” ucap Edwin.

Terkait angkutan Plasma, Edwin belum bisa memastikan apakah melewati jalan Pinangkul atau lewuhante.

“Untuk angkutan Plasma belum bisa memastikan, namun yang pasti melewati jalan Pinangkul adalah angkutan inti dari PT. ISA satu,” tegasnya.

Terkait rusaknya jalan di Desa Murutuwu, Edwin menegaskan akan selalu siap berpartisipasi untuk memperbaiki jalan tersebut.

“Kami selalu siap melakukan perbaikan jalan Desa di Murutuwu, Telang dan Siong, baik itu membantu alat maupun matrial,” katanya.

Ditambahkannya, walaupun pihaknya sudah Memperbaiki jalan yang rusak, namun pihaknya tidak akan melewati jalan itu lagi untuk angkutan.

“Fokus kami untuk angkutan buah, pupuk dan jungkos akan melewati jalan Pinangkul, itu semua sudah kami sepakati dengan pemegang SPK. Sekali lagi kami pastikan angkutan tidak melewati jalan desa lagi,” imbuhnya.

Sementara Kades Murutuwu usai mengikuti rapat terkait angkutan mengaku setuju dengan hasil rapat tersebut.

“Walaupun belum dibuat berita acara dan ditandatangani, namun saya mendukung dengan hasil rapat tadi,” ujarnya.

Sebagimana diketahui, rapat yang dipimpin  oleh Camat Paju Epat, Predi Tangkasiang itu nampak dihadiri dari pihak Dinas Perhubungan Bartim, PT. SGM, Babinsa Bhabinkamtibmas, Kades Siong, Telang dan Kades Murutuwu serta undangan lainya. ***