TAMIANG LAYANG – Sebagai wujud  keseriusan pihak Pemerintah Desa Bararawa Kecamatan Pematang Karau Kabupaten Barito dalam melawan dan memerangi penyebaran wabah Covid19, kades beserta tim relawan turun langsung kelapangan melakukan penyemprotan cairan disinfektan kerumah rumah warga.

“Kita sudah beberapa kali melakukan upaya pencegahan virus Corona, salah satunya adalah melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah ibadah, kantor desa, rumah warga dan tempat lainya,” ujar Kades Bararawa M Sarkawi via WhatsAap, Minggu, 3 Mei 2020.

Bicara soal anggaran, menurut Kades, ia mengaku cukup memusingkan kepala. Karena harus kembali mengadakan rapat secara mendadak untuk melakukan pergeseran segala anggaran dana.

Menurutnya, kegatan yang dianggap tidak terlalu mendesak digeser dan segera mementingkan anggaran untuk melawan pandemi virus ini.

“Anggaran bersumber dari dana desa, besaran anggaran untuk kegiatan pencegahan Covid19 ini, adalah sekitar Rp.30 Juta,” ucapnya.

Kades memaparkan, anggaran sebesar 30 juta tersebut digunakan untuk membeli tempat cuci tangan beserta sabunya, membeli masker untuk dibagikan ke semua warga dan untuk melakukan kegiatan penyemprotan disinfektan seminggu sekali.

Sarkawi berharap hendaknya masyarakat bisa benar-benar mematuhi imbauan pemerintah untuk tetap senantiasa stay di rumah masing-masing apabila tidak ada keperluan yang mendesak.

“Saya imbau kepada masyarakat agar mentaati imbauan pemerintah, jangan terlalu  sering keluar rumah apabila tak penting, gunakan masker setiap keluar rumah dan sering seringlah mencuci tangan, apalagi ketika hendak makan,” pungkasnya.(metro7/budi)