KUALA KAPUAS, metro7.co.id – Serah terima jabatan (sertijab) Camat Timpah digelar di Aula Kantor Kecamatan Timpah, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, Rabu (28/07/2021) siang.

 

Sekretaris Camat Timpah, Vandriyono, yang merupakan pelaksana tugas (Plt) camat timpah, menyerahkan estafet kepemimpinannya kepada Yunda Neviatie S.Sos, yang telah resmi dilantik menjadi camat timpah  pada tanggal 22 Juli lalu.

 

Sekcam Timpah, Vandriyono dalam sambutannya menyampaikan selamat datang selamat bergabung kepada camat timpah baru, agar kita selalu bersinergi dalam menjalankan roda pemerintahan di kecamatan timpah,” tukasnya.

 

Di samping itu, Sekcam Timpah, dalam sambutannya juga mengingatkan, kepada masyarakat kecamatan timpah agar selalu menjaga kesehatan, tentunya terhadap pandemi covid-19 saat ini yang telah melanda.

 

Pada kesempatan itu juga, dalam sambutan sekaligus perkenalannya, camat Timpah yang baru, Yunda Neviatie mengharapkan dukungan semua pihak agar dalam melaksanakan tugas dengan baik.

 

“Apalah arti seorang camat tanpa adanya dukungan dari seluruh perangkat termasuk para kades. Maka dari itu, saya mohon kerjasamanya supaya kecamatan timpah kedepan bisa berkembang lebih baik lagi,” ungkapnya.

 

“Sebagai Camat Timpah baru, ia juga berjanji akan melanjutkan semua program yang sudah berjalan baik selama ini. “Program yang sudah ada, yang baik kita lanjutkan, yang kurang kita evaluasi supaya kedepan lebih baik lagi,” jelas Yunda.

 

Kemudian, sambung dia lagi, saya juga mohon kritik dan saran dari semuanya, khususnya yang bersifat membangun. Sampaikan kritik dan sarannya kepada saya, kalau ada yang tidak baik, bilang terus terang jangan takut. Supaya saya juga bisa membenahi diri saya,” ujarnya.

 

Di tempat yang sama, mewakili Bupati Kapuas, asisten III Setda Kapuas, Idie i Gaman SH, mengatakan bahwa dengan telah adanya camat definitif, maka perangkat kecamatan Timpah kini sudah lengkap.

 

“Karena itu, saya berharap antara sekretaris dan camat bisa bersinergi agar pelaksanaan pemerintahan dan pembangunan di kecamatan Timpah berjalan baik,” harapnya.

 

Menurutnya, camat merupakan perpanjangan tangan dari pemerintah kabupaten. Dengan demikian camat juga ujung tombak pelaksanaan pembangunan di wilayahnya masing-masing.

 

“Terlebih, dengan adanya pelimpahan sejumlah kewenangan dari bupati, maka camat memiliki peran yang sangat penting dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya. 

 

Hadir dalam sertijab tersebut,  Asisten III Setda Kapuas Idie i Gaman SH, Polsek Timpah, koramil Timpah, para kepala desa, tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat dan undangan lainnya.[]