TAMIANG LAYANG,- Sebanyak 40 guru mata pelajaran agama lslam, yang mengikuti sosialisasi kurikulum pendidikan agama islam, (PAI) yang di Selenggarakan oleh kementerian agama (kemenag) kabupaten Bartim. Pelatihan yang bertujuan untuk penyesuaian kegiatan tentang mengajar berbasis kurikulum tahun 2013 ini, yang berlangsung di aula hotel lndrajaya tamiang layang belum lama ini.
Kelapa kemenag Bartim. H. Abdulrahman menjelaskan, bahwa sosialisasi tersebut untuk memberikan pengarahan kepada guru, tentang penyesuaian kegiatan mengajar yang saat ini telah berbasis kurikulum 2013.
“Maka dengan demikian, guru agama di Bartim lebih mengerti tugas dan fungsi dalam mendidik muridnya, “tujuannya supaya guru agama islam dapat menyesuaikan kurikulum 2013 untuk mendidik murid di sekolah masing-masing,” ungkapnya.
Dikatakan,Abdulrahman kegiatan yang berlangsung selama dua hari itu juga sebagai bentuk upaya mengimbangi perkembangan jaman yang dinilai dapat berpengaruh besar terhadap pendidikan agama. Pasalnya, jika pendidikan agama tidak digalakkan dan dikhawatirkan para murid bisa terjerumus ke dalam hal-hal yang negatif.
“lntinya agar murid selalu berpegang teguh pada pendidikan agama yang diajarkan. Sehingga,terhindar dari hal-hal yang negatif yang dapat merusak moral,” katanya.
Dia juga berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan guna meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan agama di Bartim. Sehingga,para guru dapat miningkatkan kompetensinya dalam mengajar kepada murid. (Ali/Metro7).