Kepala Disperindagkop Bartim Akui Pasar Tamiang Kurang Bersih
TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Kepala Disperindagkop Barito Timur (Bartim), Berson mengakui bahwa Pasar Tamiang Layang banyak kekurangannya. Salah satunya adalah masalah kebersihan.
Hal itu diakuinya saat mendampingi Pj Bupati Bartim Indra Gunawan mengunjungi pasar Tamiang Layang, Jumat 24 November 2023.
Menurut Berson, kebersihan pasar ini merupakan tanggung jawab bersama antara petugas pasar, pedagang dan masyarakat.
“Jadi kita imbau kepada masyarakat agar bisa memberikan penyuluhan kepada masyarakat yang lain agar tidak sembarangan membuang sampah,” ujarnya.
Selain itu, Berson juga akan mengintruksikan kepada petugasnya untuk menertibkan kembali agar membagi blok blok yang mana yang harus mereka kerjakan.
“Kami akan bagi beberapa orang petugas pasar agar mereka dapat membersihkan jalur atau blok blok mereka masing masing,” tegas Berson.
Terkait penataan pasar, Berson menegaskan akan segera membuat SOPnya bagaimana, tata tertibnya bagaimana. Sesuai arahanĀ Pj Bupati, karena menurut Berson, pak Pj Bupati menginginkan bahwa didalam kontrak itu ada semacam peringatan atau sangsi sangsi kepada pedagang yang melanggar aturan pemerintah.
“Kami sangat merespon sekali kunjungan Pj Bupati. Beliau menilai kebersihan pasar kurang, maka dari itu kami akan segera membuat aturan terkait SOP pasar Tamiang layang,” pungkasnya. ***