Ketua TP – PKK Bartim jadi Juri di Ajang Lomba Cipta Menu Berbasis B2SA
TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Pemerintah Kabupaten Barito Timur (Bartim), melalui TP – PKK kabupaten menggelar lomba cipta menu dan kreasi olahan pangan lokal, di Aula Dinas Pertanian Bartim, Rabu (12/10/2022).
Lomba masak berbasis beragam, bergizi, seimbang dan aman (B2 SA) tingkat kabupaten tersebut dimenangkan oleh TP PKK Kecamatan Awang.
Lomba tersebut langsung dinilai oleh Ketua TP- PKK Barito Timur, Munita Mustika Dewi, beserta dewan juri lainya. Mereka mencicipi satu per satu semua makanan yang dilombakan.
Kemenangan Kecamatan Awang dalam lomba tersebut, peserta menyajikan tiga menu masakan dalam lomba tersebut. Bahanyapun berasal dari ubi dan pangan loka lainya.
Dalam kesempatan itu, Munita Mustika Dewi, berpesan kepada ibu- ibu PKK yang ada di Bartim agar bisa berinovasi dengan menu – menu lokal. Jangan hanya menu atau bahan itu- itu saja itu. Manfaatkanlah pangan lokal yang ada.
“Jaman boleh semakin modern, namun janganlah mengabaikan pangan kita yang ada di Bartim. Tentunya dizaman sekarang ini hendaknya menu makanan itu bervariasi, tentunya harus berbasis B2SA,” pungkasnya. ***