TAMIANG LAYANG – Setelah selesai meninjau embung sirau, Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran melanjutkan untuk bertatap muka dengan masyarakat Jaweten Kecamatan Dusun Timur, kemarin.

Dalam kunjungannya, Gubernur mengatakan bahwa pihak Pemerintah Provinsi akan mengambil alih jalan eks Pertamina.

“Kita akan mengambil alih supaya dikelola pemerintah daerah, tidak boleh ada perusahaan yang punya jalan kecuali jalan tol,” ucap Sugianto.

Ia berharap dengan dikelola oleh pemerintah daerah, jalan eks Pertamina tersebut akan digunakan bersama oleh masyarakat maupun perusahaan, bahkan jika dimungkinkan maka akan dijadikan jalan beraspal.

“Masyarakat umum bebas menggunakan jalan itu, namun perusahaan yang menggunakan jalan itu untuk mengangkut hasil tambang maupun perkebunan harus membayar retribusi untuk memberikan pemasukan bagi Pendapatan Asli Daerah,” jelasnya

Sementara itu, Lorens warga Desa Jaweten menyambut baik dan berterimakasih jika jalan eks Pertamina diambil alih dan dikelola oleh pemerintah daerah.

“Syukur jika dikelola negara, biar tidak ada lagi yang memperebutkan jalan itu,” imbuhnya. (metro7/budi).