Pemdes Tampa Kembali Rehap Rumah Warga Miskin
TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Pemerintah Desa Tampa, Kecamatan Paku, Kabupaten Barito Timur (Bartim), kembali memprogramkan bedah rumah dari dana desa. Sebelumnya pada tahun 2021, pemdes Tampa juga sudah membedah 3 buah rumah.
“Tahun ini kita anggarkan sebanyak 45 juta rupiah untuk membedah 3 buah rumah warga miskin atau kurang mampu. Dana sebesar itu sudah termasuk pajak,” kata Kepala Desa Tampa, Dubinata, Kamis (21/7/2022).
Adapun syarat warga agar bisa rumahnya dibedah, jelas Dubinata, mereka harus mempunyai tanah sendiri, tidak ditanah orang atau pemerintah.
“Mereka juga harus terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial atau DTKS yang terdaftar sebagai penerima bansos seperti BPNT dan PKH,” jelasnya.
Terkait bedah rumah tahun ini, Dubinata mengungkapkan, saat ini pihaknya sudah menyelesaikan atau merampungkan perehapan satu buah rumah. Sedangkan yang dua lainya masih mengumpulkan material.
“Rumah yang kita rehap atau bedah itu seperti lantainya, dindingnya, dibuatkan WC bagi yang belum punya. Sedangkan atap yang masih bagus kita tidak rehap,” ujarnya.
Dengan direhapnya rumah itu, Dubinata mengaku senang dan bersyukur karena manfaat dana desa, rumah warganya bisa layak dan nyaman ditempati.
“Kami sangat bersyukur dengan adanya program dana desa. Berkat dana desa, pembangunan maupun yang lainya bisa diwujudkan, sehingga ekonomi dan kesejahteraan masyarakat saya semakin baik,” pungkasnya. ***