Satu KPM di Desa Bararawa Gagal Terima Bansos Covid 19
TAMIANG LAYANG, metro7. co.id – Satu orang Keluarga Penerima Manfaat atau KPM di Desa Bararawa Kecamatan Pematang Karau, Kabupaten Barito Timur (Bartim) gagal mendapatkan Bansos Covid 19 dari Pemerintah setempat.
“Iya benar satu KPM di desa ini tidak mendapatkan Bansos, karena kami alihkan ke yang lain,” ungkap Kades Bararawa, M. Syarkawi, kemarin.
Syarkawi mengungkapkan, alasan mereka mengalihkan bantuan sembako tersebut lantaran yang bersangkutan belum divaksin. Padahal pihaknya terus mengonfirmasikan apabila ada kegiatan vaksinasi.
“Yang bersangkutan sudah beberapa kali diberi tahu jadwal vaksinasi, namun dia menolak, maka sesuai petunjuk dari Pemerintah Daerah, maka yang mempunyai kartu vaksin yang kita utamakan,” katanya.
Dirinya mengungkapkan, Desa Bararawa ada 11 KPM yang mendapatkan bansos covid 19 dari pemerintah Kabupaten Barito Timur. Bansosnya bukan uang melainkan beras, minyak goreng, gula, telor, teh dan sarden.
“Alhamdulillah penyaluran bansos sudah kita lakukan kemarin. Penyaluranya juga berjalan lancar, para KPM juga sangat senang,” katanya.
Atas bantuan tersebut, dirinya mewakili warga masyarakat Bararawa mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Bartim atas bantuan sembakonya.
“Semoga bantuan itu nantinya bermanfaat dan membantu warga saya, apalagi saat ini musim hujan dan desa kami sering kebanjiran,” pungkasnya.