TAMIANG LAYANG – Ketua  DPRD Kabupaten Barito Timur Nur Sulistio pimpin rapat paripurna penyampaian hasil reses perorangan pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Barito Timur Masa Sidang II Tahun 2020, Senin 15 Juni 2020.

Rapat paripurna tersebut nampak dihadiri beberapa anggota DPRD dan Wakil Bupati Said Abdul Saleh serta diikuti secara virtual oleh anggota DPRD lainnya.

Nur Sulistio mengatakan,  hasil reses yang dilakukan oleh masing-masing anggota, masih didominasi oleh usulan infrastruktur, kesehatan, pendidikan dan pertanian.

“Hasil reses ini akan kita laporkan kepada pemerintah daerah, dengan harapan usulan-usulan ini dapat terakomodir pada tahun 2021, atau juga dalam perubahan anggaran nantinya, jika bisa diusulkan tahun ini,” ucapnya.

Dari pantauan, Laporan hasil reses dapil 1 yang terdiri dari Kecamatan Dusun Timur, Benua Lima dan Patangkep Tutui disampaikan oleh Asmadi Ranji.

Sedangkan dapil 2 yang terdiri dari Kecamatan Karusen Janang, Awang, Paku dan Paju Epat disampaikan oleh Rida Heriyani.

Sementara laporan hasil reses dapil 3 yang terdiri dari Kecamatan Raren Batuah, Dusun Tengah dan Pematang Karau disampaikan oleh H Ahmadi. ***

Reporter : Budi Irawan / Barito Timur – Kalimantan Tengah.