TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Untuk  menggenjot hasil pertanian dan perkebunan, Pemerintah Desa Siong Kecamatan Paju Epat Kabupaten Barito Timur bangun titian usaha tani sepanjang 150 meter dan lebar 1,35 meter.

Kepala Desa Siong Sidianto mengungkapkan bahwa Titian usaha tani yang dibangun tersebut bahanya menggunakan kayu Ulin.

“Titian dengan bahan kayu Ulin tersebut anggarannya dari dana desa tahun 2020. Anggaranya kurang lebih 140 juta rupiah,” ungkapnya, kemarin.

Diakui Sidianto, pembangunan Titian tersebut sudah melalui hasil musyawarah dengan melibatkan tokoh masyarakat, RT, BPD dan lainya.

Menurutnya, dengan dibangunnya Titian tersebut bertujuan untuk mendongkrak peningkatan pendapatan masyarakat dibidang pertanian dan perkebunan. Sebab, jalan itu akses para petani dalam mengangkut hasil bumi, seperti padi, karet dan lainya.

“Tentu, kalau akses transportasinya lancar dan bagus, pasti nilai jualnya akan meningkat. Selama ini petani terkendala di akses jalannya yang masih berupa tanah yang becek. Jelas akses mereka tersendat dan berpengaruh dengan nilai jualnya,”ujarnya.

Ditambahkanya, tak hanya membangun Titian usaha tani, dana desa tahun 2020 juga  digunakan untuk membangun rumah pohon disekitar tempat wisata taman anggrek.

“Kalau rumah pohon anggaranya kurang lebih 60 juta rupiah. Dan Alhamdulillah kedua pengerjaan pembangunan fisik tersebut sudah selesai,” imbuhnya.*