TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Kapolres Barito Timur AKBP Afandi Eka Putra SIK mengajak kepada seluruh  masyarakat, khususnya di Kabupaten Barito Timur, kembali bersatu usai mencoblos di Pilgub  9 Desember 2020 kemarin.

“Alhamdulillah Pilkada berjalan lancar dan aman. Marilah kita bersama kembali bersatu saling membahu membangun wilayah kita ini, jangan ada lagi perbedaan saat pilkada kemarin,” ujar Kapolres, Rabu, 16 Desember 2020.

Ia mengatakan, saat ini tahapan Pilgub Kalimantan tengah prosesnya sudah beralih ke tingkat provinsi.

Namun demikian, pasca pemungutan suara kemarin dan sampai saat ini kita tetap melakukan antisipasi terhadap beberapa kerawanan, sehingga wilayah ini agar aman dan kondusif.

Menurutnya, saat pilkada, pilihan berbeda adalah hal wajar dalam demokrasi. Namun pilkada telah selesai jangan ada lagi perbedaan.

“Saya mengajak seluruh masyrakat untuk memperkuat silaturahmi dan melupakan perbedaan yang terjadi saat pilkada kemarin. Marilah bersatu membangun Kabupaten  kita ini,” imbaunya.

Selain itu, siapapun nantinya terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan tengah pasca pilkada kemarin, agar kiranya bisa menerima hasil Pilgub nanti.

“Kepada masyarakat saya harap bisa menerima apapun hasilnya nanti. Menang atau kalah di waktu Demorasi adalah hal yang wajar, harus diterima dengan lapang dada, siapapun yang terpilih nanti itulah yang terbaik. Semoga Pilkada 2020 ini berjalan aman lancar dan kondusif,” pungkasnya.***