ACEH TENGGARA, metro7.co.id – Sejumlah guru kontrak Baca Tulis Qur’an (BTQ) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Aceh Tenggara, menghadiri acara sosialisasi progres capaian guru kontrak pada Jumat (6/11/2020) di Gedung P3G Kutacane.

Acara Sosialisasi  Progres Capaian Guru Kontrak tersebut, dilaksanakan di Gedung P3G, dihadiri 100 Guru dari 110 jumlah guru kontrak BTQ di Aceh Tenggara.

M Rasadi, Kabid Guru Tenaga Kependidikan (GTK) Disdikbud Aceh Tenggara, melalui keterangan persnya, mengatakan, guru BTQ sangat penting di sekolah. “Baca tulis Quran adalah sebagi pondasi, landasan agama bagi siswa siswi di sekolah,” katanya.

Selain Penuntasan Program Baca Tulis Qur’an serta Perintah Sholat untuk siswa-siswi, dilaksanakan juga penandatanganan fakta integritas guru kontrak yang harus sanggup meningkatkan kedisplinan dalam mengajar dan membuat buku laporan realisasi kemajuan siswa-siswi setiap bulan.

Rasadi berharap, guru kontrak BTQ iklas dalam mengajar anak didiknya. “Kepada Siswa siswi agar selalu menghormati guru tersebut,” harapnya.