Nelayan Desa Tanjong Aceh Utara Ikuti Program Konversi BBM ke BBG
ACEH UTARA, metro7.co.id – Wakil Bupati Aceh Utara Fauzi Yusuf menghadiri acara program konversi Bahan Bakar Minyak (BBM) ke Bahan Bakar Gas (BBG) untuk nelayan di Desa Tanjong Dalam, kecamatan Tanah Jambo aye, Kabupaten Aceh Utara, Jum’at (6/11/2020).
Acara program konversi BBM ke BBG turut di hadiri Plt Kadis Perikanan dan kelautan kabupaten Aceh Utara dan juga muspika kecamatan Tanah Jambo aye.
Pada kesempatan ini, Fauzi Yusuf langsung memberikan bantuan tabung Elpiji 3 kg kepada 131 warga penerima manfaat.
Wabup Aceh Utara, Fauzi Yusuf kepda media metro7.co.id, mengatakan bahwa, program konservasi BBM ke BBG untuk nelayan sangat bagus dan membantu para nelayan.
“Program ini sangat bagus diterapkan bagi nelayan di Aceh Utara, selain efisien dalam penggunaan nya dan menghemat biaya,” ujar Fauzi Yusuf.
Diketahui, saat ini nelayan sangat susah mendapatkan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar subsidi di SPBU di sebabkan stok terbatas dan pihak SPBU tidak melayani pembelian dengan jirigen.
Oleh karena itu, dengan adanya program ini, nelayan bisa menggunakan Bahan Bakar Gas (BBG) sebagai pengganti BBM jenis solar. *