MUARADUA, metro7.co.id – Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda OKU Selatan Natalion menghadiri Pembukaan Pemilihan Pelajar Pelopor Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Tingkat Kabupaten OKU Selatan Tahun 2023, Selasa (30/5).

Mewakili Bupati OKU Selatan, Asisten II Natalion dalam arahannya mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada semua pihak, baik pembimbing sekolah maupun guru yang telah mengirimkan wakilnya.

“Tujuan dari kegiatan ini guna menyeleksi para pelajar yang tertib berlalu lintas di Kabupaten OKU Selatan. Nantinya para pelajar akan dipilih dan akan berkompetisi dengan Kabupaten/Kota lain di Sumatera Selatan pada Juli Tahun 2023 mendatang,” jelasnya.

Melalui kegiatan ini, ia berharap terpilih duta keselamatan lalu lintas tingkat Kabupaten OKU Selatan yang memiliki etika berlalu lintas.

“Sehingga setelah dari kegiatan ini nantinya bisa menularkan kepada teman-teman cara berkendara yang baik dan positif tentang berlalu lintas,” ungkapnya.

Sementara, Kapolres OKU Selatan AKBP Indra Arya Yudha menyampaikan, pemilihan ini harus dijadikan agenda kerja di tahun-tahun mendatang, sehingga sarana dalam kegiatan seperti ini bisa bermanfaat untuk perkembangan adik-adik generasi muda di OKU Selatan.

“Saya titip pesan kepada adik-adik, isi hari-hari kalian dengan hal-hal yang positif dan bermanfaat, sehingga nantinya kedepan kehidupan adik-adik bisa mempunyai waktu yang berkualitas, menjadi generasi masa depan yang mampu membanggakan Kabupaten OKU Selatan. Mudah-mudahan kegiatan ini bisa menularkan kepada teman-teman maupun lingkungan adik-adik, sehingga bisa dicontoh dalam kehidupan yang baik,” ujarnya.

Sedangkan, mewakili Kepala Dinas Perhubungan OKU Selatan, Burhan Adinata selaku Kabid Perhubungan dalam laporannya juga mengucapkan terima kasih kepada Sekolah SMA/SMA/MA serta rekan-rekan Panitia Dinas Berhubungan Provinsi Sumsel yang telah membantu dalam penyelenggaraan acara yang akan berlangsung selama dua hari dari tanggal 30 dan 31 Mei 2023.

“Selain mencari dan menyeleksi Pelajar Pelopor Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Tingkat Kabupaten, juga sekaligus ingin menanamkan etika dan pemahaman sejak dini tentang pentingnya arti keselamatan dan tertib berlalu lintas. Harapannya setelah kegiatan ini, para Pelajar Pelopor yang sudah mengikuti seleksi dapat menularkan hal-hal positif kepada rekan-rekan di luar sana dalam tertib berlalu lintas,” tutupnya.