PANDEGLANG, metro7.co.id- Sebuah ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan berbagai anugerah dan kenikmatan serta kepercayaan dari Kelompok Tani (Poktan) di wilayah Kecamatan Àngsana Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten terhadapnya menjadi Tim Perencana dan Pembuatan RAB pada Program Rehabilitasi Jalan Usaha Tani (JUT), Selasa (03/08/2021).

“Pertama-tama marilah kita panjatkan Puji Syukur kehadirat Allah Swt, yang telah memberikan kita Nikmat yang sebegitu luar biasa, yakni Nikmat Iman dan Islam dan Nikmat sehat walafiat, karena dengan nikmat tersebut, kita dapat diberikan kepercayaan/mandat/perintah dari Kelompok Tani (Poktan) sebagai Tim Perencana dan Pembuatan RAB dalam kegiatan Jalan Usaha Tani (JUT),” terang Iping Saripin yang biasa disapa Waiping kepada wartawan.

Iping Saripin mengatakan kepercayaan yang diberikan kepadanya tersebut dapat dijalankannya dengan sebaik-baiknya, serta mandat yang ditugaskan akan dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

“Tidak Lupa Shalawat beserta salam semoga terlimpahkan pada Nabi Besar Kita Muhammad Saw, Kepada Keluargannya, para Sahabatnya, Pengikutnya, dan kepada kita sekalian, serta apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab dapat dilakukan dengan benar dengan memperhatikan ketentuan yang benar,” Ucap Waiping.

Masih dikatakan Iping Saripin, banyak ujian dan cobaan disaat kita dipercayai dalam menjalankan tugas dilapangan seperti fitnahan dan sindiran, namun inilah hidup berdinamika harus bisa memposisikan bahwa hidup ini adalah sebuah cobaan.

“Marilah kita sekalian memanjatkan Puji dan syukur kita kepada Ilaahi Robbi yang telah memberikan kita beribu-ribu kenikmatan, hingga kita dapat diberikan keikhlasan dalam menghadapi sebuah fitnah yang kejam dalam menjalankan tugas yang diberikan,” tutur Iping.

Lebih lanjut Iping menjelaskan kesiapannya menghadapi sebuah fitnahan yang dituduhkan, namun dengan percaya diri dengan semangat kerja keras akan terus menjalankan tugas sampai titik darah penghabisan.

“Sholawat dan salam marilah kita lantunkan kepada Nabi Muhammad Saw, dan semoga terlimpahkan pada baginda Nabi Muhammad Saw, Keluarganya, Sohabatnya, pengikutnya, dan kita semua hingga kita semua mendapatkan Syafaat di yaumil Akhir. Amiin Yaa Robbal ‘Alamiin,” papar Iping.

Ia menegaskan, bahwa jika ada pihak-pihak yang dirugikan jangan membuat pernyataan tidak benar dan kebih baik menempuh jalur hukum sehingga tidak menciptakan polemik ditambah lagi dengan masa pandemi dan pemberlakuan PPKM Darurat ini.

“Puja dan puji syukur mari kita panjatkan kepada Allah Swt, Tuhan semesta alam, yang memberikan kita nikmat, serta kesadaran untuk menjalankan tugas atas kepercayaan yang diberikan orang lain kepada kita, dan kita harus mendukung program pemerintah khususnya rehabilitasi Jalan Usaha Tani (JUT) yang diberikan Pemerintah Kabupaten Pandeglang melalui Dinas Pertanian Pandeglang,” tegas Iping.

Dia mengharapkan kepada masyarakat jangan mudah terprovokasi oleh kabar yang tidak jelas yang membuat resah yang dapat mengadu domba.

“Kami mengajak kepada para Kelompok Tani (Poktan) diwilayah Kecamatan Àngsana agar banyak berdzikir, karna berdzikir merupakan kunci ketenangan dan dapat menghancurkan Fitnah, sebab fitnah dapat memberikan stigma negatif atas suatu peristiwa yang diterapkan oleh pihak lain berlandaskan atas fakta palsu yang dapat memengaruhi penghormatan, wibawa, atau reputasi seseorang,” pungkasnya.[]