PANDEGLANG, Metro7.co.id – Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) banyak dimanfaatkan masyarakat untuk berkunjung ke tempat-tempat wisata seperti ke Pantai Carita.

Polsek Carita bersama anggota Posko Nataru melaksanakan proses penyekatan ganjil-genap, Rabu (29/12/2021).

Penyekatan ganjil genap ini dalam rangka mengurangi beban kerumunan di kawasan wisata Pantai Carita dan sekitarnya. Dalam penyekatan tersebut, dicek kelengkapan keterangan sudah vaksin.

“Kita sudah mulai untuk ganjil genap ini sejak tanggal 24 Desember 2021 kemarin, tujuannya adalah mengurangi mobilitas para pengunjung yang akan berkunjung ke wisata Pantai Carita yang ada di wilkum Polsek Carita,” ujar Kapolsek IPTU H Dadan.

Sementara, Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah mendukung program pemerintah dan melakukan proses ganjil genap.

“Hal ini karena kita ingin situasi aman dan terkendali serta tidak terjadi penyebaran Covid-19 di wilayah Pandeglang,” pungkasnya.