MUARADUA, metro7.co.id – Bupati Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS), Popo Ali Martopo bersama Wakil Bupati Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS), H Sholehien Abuasir menyambut kehadiran Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Herman Deru di Lapangan Pemkab OKU Selatan, Jumat (18/8).

Kedatangan orang nomor satu di Sumsel ini dalam rangka menghadiri Event Sriwijaya Ranau Gran Fondo (SRGF) Tahun 2023 yang akan dilaksanakan di Danau Ranau Kabupaten OKU Selatan 19 Agustus esok hari. SRGF sendiri merupakan salah satu dari rangkaian peringatan HUT Kemerdekaan Indonesia Ke-78 Tahun 2023.

Gubernur Sumatra Selatan didampingi Ibu Samantha Tivani, serta perwakilan Pemprov Sumsel lainnya, tiba tepat pukul 15.00 WIB menggunakan helikopter dari Kota Palembang turun langsung di halaman kantor bupati Kabupaten OKU Selatan.

Gubernur SUMSEL beserta rombongan bertolak langsung ke Danau Ranau menggunakan Motor Vespa didampingi Bupati dan Wakil Bupati OKU Selatan, serta diikuti oleh Club Motor Vespa dari Palembang dengan mengusung tema “Touring Ke Ranau Bareng Gubernur Sumatera Selatan”.

Hadir pada kesempatan yang sama FKPD/ yang mewakili, Ketua dan Wakil Ketua TP PKK Kabupaten OKU Selatan, Para Ketua Organisasi Wanita/ yang mewakili, Asisten II, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Kadishub, Kadin Sat Pol PP, Kadinkes, Kadin Kominfo, Kabag UP, Kabag Keuangan, Kabag Protokol, dan Club Motor Vespa Palembang.