NIAS BARAT, metro7.co.id – Pelantikan Definit Goed Syukur Gulo menjadi Pj. Kepala Desa Lawelu dilaksanakan di Ruang Pertemuan Kantor Camat Ulu Moro’o. Kamis, (06/10/2022)

Pelantikan Pj. Kades Lawe didasari dengan surat keputusan yang telah dikeluarkan dan ditandatangani Bupati Nias Barat.

Mantan Kades Lawelu Iza’i Gulo, mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Kades bukan karena ada sebuah masalah melainkan karena dia sudah terekrut sebagai PPPK.

Usai dilantik menjadi Pj. Kades Lawelu, Definit Gulo tidak lupa memberikan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Daerah dan masyarakat Desa Lawelu.
“Terimakasih kepada bapak Bupati Nias Barat (Khenoki Waruwu) atas kepercayaan yang telah diberikan kepada saya menjadi Pj. Kades Desa Lawelu. Demikian juga kepada tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan masyarakat Desa Lawelu, saya sangat berterimakasih atas dukungannya”, ucapnya

Definit Gulo juga berkomitmen bahwa ianya melaksanakan tugas baru ini sesuai aturan yang berlaku.
“Tentu dalam melaksanakan tugas sebagai Pj. Kades itu bukanlah hal yang gampang begitu saja. Maka untuk itu, saya melaksanakan tugas ini kedepan sesuai dengan aturan berlaku sebagai Pimpinan Desa serta mengutamakan kepentingan dan kesejahteraan masyarakat Desa Lawelu,” katanya.

Harapannya kedepan yaitu, selama menjabat sebagai Pj. Kades Lawelu nanti kiranya dapat terlaksana dengan baik dan terjauhi dari berbagai masalah yang ingin menghambat pekerjaan. “Semoga hubungan antara Pemerintah Desa dengan BPD, LPM, tokoh dan masyarakat Desa Lawelu selalu terjalin dengan baik dan saling,” ujarnya Definit Gulo. ***